FABITA, SULSI (2023) DAMPAK PENGEMBANGAN PASAR MODERN PADA EKSISTENSI PASAR TRADISIONAL (STUDI KASUS PASAR KEBON ROEK KECAMATAN AMPENAN, KOTA MATARAM). undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Mataram.
Text
COVER-BAB III PDF.pdf Download (1MB) |
|
Text
BAB IV PDF.pdf Restricted to Repository staff only Download (393kB) | Request a copy |
|
Text
BAB V-LAMPIRAN PDF.pdf Download (699kB) |
|
Text (simialrity check)
Revisi proposal ita fix (1).docx.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Dalam menghadapi persaingan dengan pasar modern di era globalisasi saat ini, setiap pasar tradisional dituntut untuk dapat bersaing dengan pasar- pasar modern yang berkembang cukup pesat setiap tahunnya. Di tengah pengembangan pasar modern yang cukup pesat di Kecamatan Ampenan, keadaan pasar tradisional tidak mengalami perubahan dari waktu ke waktu. Dalam latar belakang tersebut penulis mengangkat 2 rumusan masalah yaitu 1) Bagaimana dampak pengembangan pasar modern pada eksistensi pasar tradisional Kebon Roek? 2) Bagaimana strategi pedagang pasar tradisional Kebon Roek dalam mempertahankan eksistensi usahanya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Dampak Pengembangan Pasar Modern Pada Eksistensi Pasar Tradisional di Pasar Kebon Roek Kecamatan Ampenan, Kota Mataram. Jenis penelitian ini adalah kualitatif deskriptif, objek dalam penelitian ini yaitu pasar tradisional Kebon Roek dan dinas perdagangan. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan wawancara, dokumentasi dan observasi. Sumber data yang digunakan data primer dan sekunder. Teknik analisis data yang digunakan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Validitas data yaitu Ketekunan Pengamatan dan Triangulasi. Hasil penelitian ini menyatakan Para pedagang yang merasakan dampak terhadap banyaknya pasar modern yang berkembang di Kecamatan Ampenan yang menyebabkan pendapatan mereka menurun karena banyak pelanggan yang beralih ke pasar modern yang ada di sekitar pasar Kebon Roek yakni, Niaga Supermarket & Department Store, Alfamart, dan Indomart, karena sistem pelayanannya yang begitu baik, aman dan nyaman. Pedagang tersebut adalah pedagang sepatu, pedagang pakaian, kosmetik, dan pedagang makanan ringan. Sedangkan sebagian yang lainnya tidak terkena dampak yang signifikan karena pengembangan pasar modern di Kecamatan Ampenan yakni pedagang sayur, bumbu-bumbu dapur, dan pedagang daging. Kata Kunci: Pasar Modern, Pasar Tradisional dan Pasar Kebon Roek.
Item Type: | Thesis (undergraduate) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
|||||||||
Uncontrolled Keywords: | Pasar Modern, Pasar Tradisional dan Pasar Kebon Roek. | |||||||||
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 330 Ekonomi | |||||||||
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Bisnis > Laporan Tugas Akhir | |||||||||
Depositing User: | Sulsi Fabita | |||||||||
Date Deposited: | 20 Jul 2023 07:35 | |||||||||
Last Modified: | 20 Jul 2023 07:35 | |||||||||
URI: | http://repository.ummat.ac.id/id/eprint/7391 |
Actions (login required)
View Item |