WENGGA, ROSALINA UTAMI (2020) EFEKTIVITAS PELAYANAN PROGRAM 1 JAM (ONE HOUR) DANA PENSIUN PEGAWAI NEGERI SIPIL (PNS) PADA PT.TASPEN PERSERO MATARAM. undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Mataram.
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
|
Text
COVER - BAB III.pdf Download (3MB) |
|
Text
BAB V - LAMPIRAN.pdf Download (2MB) |
Abstract
PT. Taspen Persero Cabang Mataram adalah salah satu PT. Taspen di Indonesia yang memiliki fungsi dan kewenangan untuk pembayaran pensiun Pegawai Negeri Sipil. PT. Taspen Cabang Mataram dalam rangka mewujudkan pelayanan prima dan menghilangkan hambatan dalam pelayanan publik yang kurang efektif dan efesien membuat program 1 Jam (One Hour) Dana Pensiun Pegawai Negeri Sipil (PNS). Program ini diharapkan mampu meningkatkan kepuasan para pegawai pensiunan dalam menerima dana pensiunan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektif dan tidaknya pelayanan Program 1 Jam (One Hour) Dana Pensiun Pegawai Negeri Sipil (PNS) Pada PT. Taspen Persero Mataram. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan Deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, dokumentasi dan wawancara. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa Pemberian pelayanan PT. Taspen Persero Cabang Mataram sudah sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP) dan pegawai handal dalam memberikan pelayanan karena sudah mengikuti pelatihan dan sertifikasi pegawai sehingga layanan yang diberikan tidak berbelit-belit, mudah di pahami dan tepat sehingga pelanggan atau pensiunan pegawai negeri sipil puas dengan pelayanan yang diberikan PT. Taspen Kota Mataram. Untuk pelanggan berkebutuhan khusus (disabilitas) pihak PT. Taspen Persero Kota Mataram menyediakan kursi roda, Kotak obat (P3k) dan membantu semaksimal mungkin dalam proses pencairan dana pensiunan atau jaminan hari tua.
Item Type: | Thesis (undergraduate) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
|||||||||
Uncontrolled Keywords: | Efektivitas, Program 1 Jam, Dana Pensiun, PT. Taspen | |||||||||
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 351 Administrasi Publik | |||||||||
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Publik > Laporan Tugas Akhir | |||||||||
Depositing User: | Muhammad Soadikin | |||||||||
Date Deposited: | 06 Jul 2020 05:34 | |||||||||
Last Modified: | 22 Jun 2021 07:41 | |||||||||
URI: | http://repository.ummat.ac.id/id/eprint/956 |
Actions (login required)
View Item |