PENGARUH KELAS IBU BAYI DAN BALITA DENGAN PENINGKATAN CAPAIAN IMUNISASI DASAR LENGKAP PADA BAYI UMUR 9-24 BULAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS TALIWANG

EMI, KARMILA (2024) PENGARUH KELAS IBU BAYI DAN BALITA DENGAN PENINGKATAN CAPAIAN IMUNISASI DASAR LENGKAP PADA BAYI UMUR 9-24 BULAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS TALIWANG. undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Mataram.

[img] Text
COVER-BAB III.pdf

Download (5MB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy
[img] Text
BAB V-LAMPIRAN.pdf

Download (4MB)
[img] Text (Similarity Check)
SKRIPSI EMI REVISI .docx.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (744kB) | Request a copy

Abstract

Menurut World Health Organitation (WHO) pada tahun 2017, diperkirakan 19,9 juta bayi di seluruh dunia tidak tercapai dengan layanan imunisasi rutin seperti 3 dosis vaksin DTP. Sekitar 60% dari anak-anak ini tinggal di 10 negara termasuk Indonesia. Cakupan imunsasi di wilayah kerja Puskesmas Taliwang pada tahun 2021 data dari 15 desa dan kelurahan menujukkan angka 1063 / 1342 jumlah bayi atau 79,2%, dan terjadi penurunan di tahun 2022 per Desember 2022 angka capaian imunisasi di Puskesmas Taliwang 903/ 1324 kelahiran hidup atau 69,7 % ( Profil Kesehatan Sumbawa Barat 2022). Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh kelas Ibu Bayi dan Balita dengan peningkatan capaian Imunisasi dasar lengkap pada Bayi umur 9-24 Bulan di wilayah kerja Puskesmas Taliwang. Penelitian ini menggunakan metode deskriftif korelasi dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah semua Ibu Bayi dan Balita yang mengikuti kelas Ibu Bayi dan Balita sebanyak 45 responden. Pengambilan sampel menggunakan tehknik total sampling dan menggunakan alat pengumpulan data kuisioner, tabel pelayanan imunisasi dan buku KIA. Analisa data menggunakan rumus Chi Square. Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan Pengaruh Kelas Ibu Bayi dan Balita dengan peningkatan capian Imunisasi dasar lengkap pada Bayi Usia 9-24 bulan di Wilayah Kerja Puskesmas Taliwang. Didapatkan nilai yang signifikan 0.000 atau < 0.05. Saran bagi tenaga kesehatan diharapkan dapat meningkatkan kualitas dalam melakukan kelas Ibu Bayi dan Balita serta dapat memberikan informasi-informasi tentang Imunisasi Dasar Lengkap melalui penyuluhan atau media cetak poster, brosur dan media lainnya, sehingga dapat memberikan pengaruh terhadap peningkatan capaian Imunisasi dasar lengkap.

Item Type: Thesis (undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorCATUR, ESTY PAMUNGKASnidn0813028902
Thesis advisorDWI, KARTIKA CAHYANINGTYASnidn0809049401
Uncontrolled Keywords: Kelas Ibu Bayi dan Balita, Imunisasi Dasar Lengkap
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 618 Ginekologi dan Obstetri
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Kebidanan
Depositing User: Emi Karmila
Date Deposited: 28 Mar 2024 02:23
Last Modified: 28 Mar 2024 02:23
URI: http://repository.ummat.ac.id/id/eprint/8381

Actions (login required)

View Item View Item