Leksikon Gender Bahasa Sasak: Analisis Semantik Komponensial

Irma, Setiawan (2019) Leksikon Gender Bahasa Sasak: Analisis Semantik Komponensial. SALINGKA : Majalah Ilmiah Bahasa dan Sastra, 16 (2). ISSN 02161389

[img] Text (Article)
JURNAL SALINGKA.pdf

Download (1MB)
[img] Text (Peer Review)
PEER REVIEW new.pdf

Download (248kB)
[img] Text (Similarity Check)
TURNITIN LEKSIKON GENDER BAHASA SASAK_ ANALISIS SEMANTIK KOMPONENSIAL.pdf

Download (2MB)
[img] Text (Bukti Korespondensi Jurnal/Riwayat Publiksi Jurnal)
RIWAYAT KORESPONDENSI JURAL SALINGKA SINTA 4.pdf

Download (51kB)

Abstract

Leksikon gender merupakan konstruksi kata-kata yang didasari atas perspektif gender dalam suatu komunitas atau kelompok masyarakat tertentu, dalam hal ini masyarakat Sasak. Citra atau nuansa setiap kata berbeda-beda. Secara alami dan sosial, suatu kosakata tertentu dapat mewakili gender, yakni perbedaan peran laki-laki dengan perempuan dalam kehidupan bermasyarakat. Terdapat kata-kata secara alami dan sosial hanya mengidentikkan pihak laki-laki, sebaliknya ada juga kata-kata tertentu yang mengidentikkan pihak perempuan. Tujuan penelitian ini untuk pendeskripsian leksikon gender dalam masyarakat Sasak. Teori yang dipergunakan adalah analisis semantik komponensial yang digagas oleh Riemer (2010) yang berupaya mencermati komponen makna setiap leksikon gender dalam bahasa Sasak (sebagai bahasa sumber) ke dalam bahasa Indonesia (sebagai bahasa target). Pengumpulan data yang dilakukan dengan metode simak dan catat dengan teknik turunannya. Penganalisisan penelitian dilakukan dengan analisis deskriptif kualitatif, sedangkan data dianalisis dengan analisis komponen makna. Hasil penelitian diperoleh penggunaan leksikon gender dalam masyarakat Sasak yang menunjukkan pihak laki-laki lebih direpresentasikan pada aspek lingkungan sosial, sedangkan perempuan hanya pada aspek domestik rumah tangga. Hal ini berbeda dengan makna leksikon gender dalam bahasa Indonesia yang keduanya lebih sejajar.

Item Type: Article
Subjects: 400 Bahasa > 418 Bahasa-bahasa Daerah di Indonesia
400 Bahasa > 401 Filsafat & Teori Bahasa > 401.4 Bahasa dan Komunikasi, Leksikologi
Divisions: Kepegawaian UMMAT > Angka Kredit Dosen
Depositing User: NANI SULISTIANINGSIH
Date Deposited: 14 Jul 2022 06:52
Last Modified: 27 Nov 2022 12:59
URI: http://repository.ummat.ac.id/id/eprint/5124

Actions (login required)

View Item View Item