PERSEPSI MASYARAKAT TERHADAP PELAYANAN PERUM PEGADAIAN (Studi Kasus Pada Nasabah Di Kelurahan Punia Kota Mataram)

SURYA, HAMDANIL (2019) PERSEPSI MASYARAKAT TERHADAP PELAYANAN PERUM PEGADAIAN (Studi Kasus Pada Nasabah Di Kelurahan Punia Kota Mataram). undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Mataram.

[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (339kB) | Request a copy
[img] Text
BAB V-LAMPIRAN.pdf

Download (539kB)
[img] Text
COVER-BAB III.pdf

Download (1MB)

Abstract

Perum Pegadaian adalah salah satu Lembaga yang memberikan jasa pelayanan, termasuk perum pegadaian di Kelurahan Punia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi masyarakat terhadap pelayanan Perum Pegadaian yang selama ini belum di ketahui, menyangkut Kemudahan syarat, Kelengkapan Sarana dan Prasaran, Informasi Akurat, Keramahan dan Kesopanan, Permasalahan dan Kenyamanan. Penelitian ini merupakan deskriptif kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan meliputi pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan kemudian menarik kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa persepsi masyarakat pengguna pelayanan Perum Pegadaian di Kelurahan Punia Kota Mataram menyatakan kualitas pelayanan masih kurang memuaskan pada berapa aspek. Beberapa aspek yang mempengaruhi kualitas pelayanan publik yang diberikan Perum Pegadain kepada nasabah, yaitu aspek Kemudahan syarat (sangat di permudah dan tidak berbelit-belit), aspek Kelengkapan Sarana dan Prasarana Kelengkapan Sarana dan Prasarana masih kurang dari segi sarana (spiker pemanggilan, toilet, ruang tunggu yang kecil dan kursir tunggu yang masih kurang banyak), Informasi Akurat (masih kurang jelas dalam penyampaian informasi dan kebijakan), Keramahan dan Kesopanan (secara keseluruhan keramahan dan kesopanan pegawai Perum Pegadaian sudah ramah dan sopan), Permasalahan (secara keseluruhan belum sesuai harapan karena waktu nganteri masih lama sehingga waktu cukup terbuang), Kenyamanan (secara keseluruhan kenyamanan nasabah sudah cukup baik). Sedangkan Faktor Penyebab (secara keseluruhan aspek penyebab masyarakat memilih menggunakan perum Pegadaian sebagai alternatif perekonomian yaitu kebutuhan mendesak, kebutuhan sehari-hari dan kebutuhan modal usaha). Peningkatan kualitas pelayanan perum pegadaian di Punia Kota Mataram perlu adanya perlengkapan sarana dan prasaran seperti sepiker pemanggil nomor anterian, pembenahan ruangan tunggu yang sempit sehingga terlihat lebih luas, penambahan kursi, pengadaan toilet umum untuk nasabah, menambah pegawai bagian kasir, diharuskan pegawai memberikan informasi yang akurat secara lisan kepada nasabah.

Item Type: Thesis (undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorMOHAMAD, JUNAIDInidn0807066201
Thesis advisorDEDY, ISWANTOnidn0818087901
Uncontrolled Keywords: Persepsi masyarakat, kualitas pelayanan
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 303 Proses Sosial
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Publik > Laporan Tugas Akhir
Depositing User: Muhammad Soadikin
Date Deposited: 10 Dec 2019 04:40
Last Modified: 18 Jun 2021 07:46
URI: http://repository.ummat.ac.id/id/eprint/506

Actions (login required)

View Item View Item