Hayono, Gunawan Adin (2021) PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA GAMBAR SEDERHANA UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA SUB TEMA 1 KELAS IV SDN 1 SURANADI. undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Mataram.
Text
COVER-BAB III_HAYONO GUNAWAN ADIN_ NIM 116180008_PGSD_OK.pdf Download (4MB) |
|
Text
BAB IV_HAYONO GUNAWAN ADIN_ NIM 116180008_PGSD.pdf Restricted to Registered users only Download (365kB) | Request a copy |
|
Text
BAB V-LAMPIRAN_HAYONO GUNAWAN ADIN_ NIM 116180008_PGSD.pdf Download (2MB) |
|
Text (SIMILARITY CHECK)
46%PENGARUH_PENGGUNAAN_MEDIA_GAMBAR_SEDERHANA_UNTUK_M_2.pdf Restricted to Repository staff only Download (7MB) | Request a copy |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimanakah pengaruh penggunaan media gambar sederhana untuk meningkatkan motivasi belajar siswa pada sub tema 1 kelas IV SDN 1 Suranadi. Salah satu bentuk motivasi belajar yang dapat menggugah semangat siswa-siswa sekolah dasar dalam meningkatkan materi IPS adalah melalui media gambar dengan bentuk yang sederhana. Biasanya materi pembelajaran IPS di SD siswa pernah mengalami atau menghadapi fenomena atau suasa terkait materi tersebut, sehingga hal tersebut membantu imajinasi siswa secara gamblang dan kuat dalam mengkonkretkan materi tersebut dengan menghadirkan bendanya secara abstrak melalui media gambar sederhana. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan motivasi belajar yang signifikan dengan menggunakan media gambar sederhana di Kelas IV Pada Tema Indahnya Kebersamaan SDN 1 Suranadi Tahun Pelajaran 2020/2021. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan eksperimen dengan menggunakan desain pretest-posttest group design,. Subjek dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV SDN 1 Suranadi Tahun Pelajaran 2020/2021. Sampel penelitian diambil secara teknik sampling jenuh. Instrumen penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket dengan 22 pernyataan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dengan menggunakan media gambar sederhana terhadap motivasi belajar siswa kelas IV pada Tema Indahnya kebersamaan SDN 1 Suranadi Tahun Pelajaran 2020/2021, yang dibuktikan dengan hasil uji t (paired sample t-test), dimana thitung lebih besar dari ttabel yaitu 7,655 > 2,074 dan Sig. (2 tailed) = 0,001 < 0,05, maka Ho ditolak dan Ha diterima. Artinya ada pengaruh yang signifikan penggunaan media gambar sederhana untuk meningkatkan motivasi belajar siswa pada sub tema 1 kelas IV SDN 1 Suranadi Tahun Pelajaran 2020/2021. Data ini didukung dengan perbandingan selisih nilai rata-rata hasil post-test kelas eksperimen lebih besar dari pretest¬-nya yaitu 73 > 44 dengan nilai N-Gain skornya sebesar 52% yang berarti dalam kategori cukup efektif.
Item Type: | Thesis (undergraduate) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
|||||||||
Uncontrolled Keywords: | Media Gambar Sederhana, Motivasi Belajar | |||||||||
Subjects: | 500 Ilmu-Ilmu Murni > 515 Analisis, Teori Fungsi 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan |
|||||||||
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) > Laporan Tugas Akhir | |||||||||
Depositing User: | HAYONO GUNAWAN ADIN | |||||||||
Date Deposited: | 06 Oct 2021 01:40 | |||||||||
Last Modified: | 06 Oct 2021 01:40 | |||||||||
URI: | http://repository.ummat.ac.id/id/eprint/3484 |
Actions (login required)
View Item |