PROFIL FTIR SENYAWA EKSTRAK BIJI KOPI ROBUSTA (Coffea canephora L.) YANG DIAMBIL DARI LIMA LOKASI DI PROVINSI NTB

JIHAN, IMEL FAIHA (2025) PROFIL FTIR SENYAWA EKSTRAK BIJI KOPI ROBUSTA (Coffea canephora L.) YANG DIAMBIL DARI LIMA LOKASI DI PROVINSI NTB. undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Mataram.

[img] Text
COVER-DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB) | Request a copy
[img] Text
SIMILARITY CHECK.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Kopi robusta (Coffea canephora L.) merupakan salah satu komoditas perkebunan unggulan di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) yang dikenal mengandung senyawa metabolit sekunder seperti flavonoid, alkaloid, dan asam fenolat. Kandungan senyawa tersebut dapat berbeda-beda tergantung pada kondisi geografis tempat tumbuhnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui profil gugus fungsional senyawa dalam ekstrak biji kopi robusta dari lima lokasi berbeda di NTB, yaitu Lombok Timur, Lombok Tengah, Lombok Utara, Sumbawa, dan Bima, dengan menggunakan metode Fourier Transform Infrared (FT-IR). Ekstraksi dilakukan menggunakan metode maserasi dengan pelarut metanol 96%, dan analisis spektrum dilakukan pada rentang bilangan gelombang 4000–500 cm⁻¹. Gugus fungsional utama yang berhasil diidentifikasi pada kelima sampel antara lain –OH, C–H, C=O, dan C–O, yang menunjukkan keberadaan senyawa fenolik, alkohol, ester, dan alkaloid. Analisis data dilakukan secara deskriptif dan didukung dengan pendekatan kemometrik menggunakan Principal Component Analysis (PCA) dan Partial Least Squares Discriminant Analysis (PLS-DA), yang menunjukkan adanya variasi karakteristik kimia antar sampel berdasarkan lokasi asal. Hasil spektrum menunjukkan perbedaan jumlah intensitas antar sampel. Hasil akhir menunjukkan bahwa masing-masing lokasi memiliki ciri khas kimiawi tersendiri, dan FT-IR merupakan metode analisis yang efektif dan cepat untuk mengidentifikasi komposisi senyawa dalam kopi.

Item Type: Thesis (undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorABDUL, RAHMAN WAHIDnidn0817038601
Thesis advisorSAFWAN, SAFWANnidn0825078802
Uncontrolled Keywords: Kopi robusta, Gugus Fungsional, FT-IR, Komemetrik, NTB
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 615 Farmakologi dan Terapi Farmakologi > 615.4 Farmasi Praktis
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Farmasi
Depositing User: Jihan Imel Faiha
Date Deposited: 13 Nov 2025 06:55
Last Modified: 13 Nov 2025 06:55
URI: http://repository.ummat.ac.id/id/eprint/13473

Actions (login required)

View Item View Item