PENGARUH LIMBAH FRAGMEN KACA SEBAGAI SUBTITUSI SEBAGIAN AGREGAT HALUS PADA SIFAT MEKANIK PAVING BLOCK

MUHAMMAD, RISQI FAUZI (2020) PENGARUH LIMBAH FRAGMEN KACA SEBAGAI SUBTITUSI SEBAGIAN AGREGAT HALUS PADA SIFAT MEKANIK PAVING BLOCK. undergraduate thesis, ["eprint_fieldopt_institution_Universitas Muhammadiyah Mataram" not defined].

[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (669kB) | Request a copy
[img] Text
COVER - BABIII.pdf

Download (2MB)
[img] Text
BAB V - LAMPIRAN.pdf

Download (2MB)

Abstract

Paving block merupakan produk bahan bangunan yang di gunakan sebagai salah satu alternatif penutup atau pengeras permukaan tanah yang terbuat dari semen Portland, air dan agregat halus. Penambahan fragmen kaca pada beton diketahui dapat meningkatkan nilai kuat tekan beton.Penggunaan limbah kaca dalam pengganti sebagian agregat halus diharapkan mampu menjadi alternatif dari berbagai permasalahan dalam dunia konstruksi dan lingkungan. Metodologi yang digunakan dalam studi ini adalah secara eksperimendengan melakukan variasi subtitusi fragmen kaca terhadap agregat halus sebesar 0%, 5%, 10% 15%, 20% dari berat agregat halus, dengan perbandingan antara semen dan agregat halus yang digunakan adalah 1:4. Dalam penelitian ini digunakan benda uji berbentuk persegi panjang dengan dimensi panjang 200mm x lebar 100 mm x tebal 80 mm. Pengujian dilakukan dengan membandingkan proporsi subtitusi fragmen kaca terhadap kuat tekan, kuat tarik belah, ketahanan impact dan daya serap air paving block. Dari hasil penelitian nilai kuat tekan maksimum berada pada proporsi subtitusi 20% fragmen kaca terhadap agregat halus sebesar 55,9 MPa. Nilai kuat tarik belah maksimum berada pada proporsi 0% subtitusi fragmen kaca terhadap agregat halus sebesar 2,92 MPa. Nilai ketahanan impact maksimum paving block pada kondisi retak diperoleh pada proporsi 8,61% dengan nilai ketahanan impact sebesar 193,37 joule. Sedangkan ketahanan impact maksimum pada kondisi pecah diperoleh pada proporsi 10,47% dengan nilai ketahanan impact sebesar 227,75 joule. Nilai daya serap air air optimum diperoleh pada proporsi 10,09% subtitusi fragmen kaca dengan kemampuan menyerap air sebesar 5,471%. Kata kunci : Paving block, fragmen kaca; agregat halus; kuat tekan; kuat tarik belah; impact, daya serap air.

Item Type: Thesis (undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
ReviewerHARIYADI, HARIYADInidn0027107301
ReviewerAGUS, HARTONOnidn0809085901
Uncontrolled Keywords: Paving block, fragmen kaca; agregat halus; kuat tekan; kuat tarik belah; impact, daya serap air.
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 624 Teknik Sipil
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Mariana Rahmawati
Date Deposited: 16 Mar 2020 02:07
Last Modified: 16 Mar 2020 02:07
URI: http://repository.ummat.ac.id/id/eprint/922

Actions (login required)

View Item View Item