ANALISIS DAMPAK KERUSAKAN JALAN TERHADAP MOBILITAS PENGENDARA DAN LINGKUNGAN (STUDI KASUS JALAN RONDA MASA, KABUPATEN BIMA)

DEWI, FORTUNA (2024) ANALISIS DAMPAK KERUSAKAN JALAN TERHADAP MOBILITAS PENGENDARA DAN LINGKUNGAN (STUDI KASUS JALAN RONDA MASA, KABUPATEN BIMA). undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Mataram.

[img] Text
COVER,ABSTRAK,BAB I DAN BAB V.pdf

Download (6MB)
[img] Text
COVER-DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (6MB) | Request a copy
[img] Text
SIMILARITY CHECK.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Masalah kerusakan jalan di banyak daerah saat ini memiliki dampak yang beragam bagi pengguna jalan, termasuk waktu perjalanan yang lebih lama, kemacetan lalu lintas, dan peningkatan kecelakaan. Kerusakan pada jalan raya merupakan masalah serius yang mencakup sejumlah aspek, seperti retak-retak, lubang-lubang, dan penurunan kualitas permukaan jalan. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan metode survei dan kuisioner, dalam pengolahan data menggunakan statistik deskriptif untuk mengetahui dampak dari kerusakan jalan Ronda Masa. Di Jalan Ronda Masa, teridentifikasi 5 jenis kerusakan, yaitu Kerusakan lubang, Kerusakan pelepasan butir, Kerusakan retak memanjang, Kerusakan disintegration, dan Kerusakan penguasan (Polished Aggregate). Analisis dampak kerusakan jalan terhadap pengguna jalan di sekitar Jalan Ronda Masa dari berbagai aspek menunjukkan bahwa aspek keamanan memiliki pengaruh tertinggi, dengan skor rata-rata 4,29 yang termasuk dalam kategori berpengaruh tinggi. Aspek kenyamanan berada di posisi kedua dengan skor rata-rata 3,81 dalam kategori berpengaruh tinggi. Aspek sosial budaya menempati urutan ketiga dengan skor rata-rata 3,41 dalam kategori berpengaruh tinggi, sedangkan aspek perekonomian berada di posisi terakhir dengan skor rata-rata 3,62 dalam kategori berpengaruh tinggi. Analisis dampak kerusakan jalan terhadap masyarakat di sekitar Jalan Ronda Masa dari berbagai aspek menunjukkan bahwa aspek keamanan memiliki pengaruh tertinggi, dengan skor rata-rata 4,09 yang termasuk dalam kategori berpengaruh tinggi. Aspek kenyamanan berada di posisi kedua dengan skor rata-rata 3,93 dalam kategori berpengaruh tinggi. Aspek social budaya berada di urutan ketiga dengan skor rata-rata 3,56 dalam kategori berpengaruh tinggi. Terakhir, aspek perekonomian memiliki skor rata-rata 3,56 dalam kategori berpengaruh tinggi.

Item Type: Thesis (undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorTITIK, WAHYUNINGSIHnidn0819097401
Thesis advisorANWAR, EFENDYnidn0811079502
Uncontrolled Keywords: Kerusakan jalan, Dampak, Statistik deskriptif, Pengguna jalan dan Masyarakat
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 624 Teknik Sipil
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil > Laporan Tugas Akhir
Depositing User: Dewi Fortuna
Date Deposited: 14 Sep 2024 03:57
Last Modified: 14 Sep 2024 03:57
URI: http://repository.ummat.ac.id/id/eprint/9921

Actions (login required)

View Item View Item