KAJIAN TINGKAT KERAWANAN BANJIR ROB DAN KERENTANAN SOSIAL MASYARAKAT DI DESA LEMBAR SELATAN

AHMAD, MAULANA MALLIVERA (2024) KAJIAN TINGKAT KERAWANAN BANJIR ROB DAN KERENTANAN SOSIAL MASYARAKAT DI DESA LEMBAR SELATAN. undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Mataram.

[img] Text
COVER,ABSTRAK,BAB I DAN BAB V.pdf

Download (8MB)
[img] Text
COVER-DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (8MB) | Request a copy
[img] Text
SIMILARITY CHECK.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Desa Lembar Selatan yang merupakan desa yang sering terjadi bencana banjir rob tiap tahun dari 2020-2022 (Masyarakat Desa Lembar Selatan, 2023). Banjir rob yang terjadi di Desa Lembar Selatan dikarenkan karena naiknya permukaan air laut ke daratan, selain itu tingkat curah hujan yang tinggi makin memperparah keadaan genangan tersebut akibatnya air tidak dapat mengalir ke laut melalui drainase. Banjir rob yang berpengaruh pada perubahan kondisi fisik dan lingkungan dikhawatirkan juga akan berpengaruh pada aktivitas sosial masyarakat pada Desa Lembar Selatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji tingkat kerawanan banjir rob dan kerentanan sosial masyarakat di Desa Lembar Selatan, Kecamatan Lembar, Kabupaten Lombok Barat. Metode dalam penelitian menggunakan metode kuantitatif dimana informasi yang diperoleh dari hasil wawancara dianalisis menggunakan analisis kerentanan sosial (perka BNPB No.2 2012) serta analisis spasial ArcGIS. Hasil penelitian menunjukan banjir rob di Desa Lembar Selatan secara keseluruhan terjadi pada setiap dusun dengan ketinggian genangan 10cm - >70cm yang berlangsung selama 1 hingga > 6 jam. Tingkat kerentanan sosial di Desa Lembar Selatan dapat diketahui bahwa dusun dengan indeks kerentanan sosial tinggi karena berada dalam tingkat tinggi pada semua indikator kerentanan sosial yaitu Dusun Puyahan, Dusun Lembar, Dusun Lembar Barat, Dusun Padak, Dusun Segenter, Dusun Serumbung, Dusun Pesanggaran, Dusun Lawang Kute, Dusun Batu Samban dengan nilai indeks 2,40. Dusun dengan kerentanan sosial sedang yaitu Dusun Cemare dan Dusun Sepakat dengan nilai indeks 1,80.

Item Type: Thesis (undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorFEBRITA, SUSANTInidn0804028501
Thesis advisorRASYID, RIDHAnidn0809089002
Uncontrolled Keywords: Banjir Rob, Kerentanan Sosial, Kenaikan Muka Air Laut
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 629 Lain-lain Cabang Teknik
Divisions: Fakultas Teknik > Perencanaan Wilayah Dan Kota > Laporan Tugas Akhir
Depositing User: Ahmad Maulana Mallivera
Date Deposited: 09 Oct 2024 02:02
Last Modified: 09 Oct 2024 02:02
URI: http://repository.ummat.ac.id/id/eprint/9883

Actions (login required)

View Item View Item