PENGARUH NON PERFORMING LOAN (NPL) TERHADAP RETURN ON ASSETS (ROA) PADA PT. BNI PERSERO Tbk

NOVIANTI, NOVIANTI (2020) PENGARUH NON PERFORMING LOAN (NPL) TERHADAP RETURN ON ASSETS (ROA) PADA PT. BNI PERSERO Tbk. undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Mataram.

[img] Text
Cover- BAB III.pdf

Download (822kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (182kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 5.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Non Performing Loan (NPL) terhadap Return On Assets (ROA) pada PT. BNI (Persero) Tbk. Dimana Return On Assets (ROA) merupakan salah satu rasio untuk mengukur profitabilitas. Sedangkan Non Performing Loan (NPL) merupakan indikator untuk mengukur kredit bermasalah. Kenaikan NPL mengakibatkan laba menurun sehingga ROA menjadi semakin kecil, namun jika dilihat dari laporan keuangan PT. BNI (Persero) Tbk pada 5 tahun terakhir terdapat kenaikan NPL namun ROA tetap bertambah. Maka dari itu peneliti tertarik untuk melakukan penelitian ini. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang dimana data penelitian dapat diperoleh d engan melihat data laporan keuangan pada PT BNI persero Tbk periode 2004-2018 yang telah dipublikasikan di website resmi BNI . Teknik Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis Regresi Linier Sederhana pada tingkat signifikansi 5%. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Non Performing Loan berpengaruh negatif terhadap Return On Assets.Hal tersebut dapat dilihat dari hasil analisis regresi linier sederhana dengan nilai variabel X sebesar -0,154 yang berarti bahwa semakin meningkatnya variabel X akan mengakibatkan variabel Ysemakin menurun. Hasil uji t yang mempunyai nilai signifikansi sebesar 0,005 yang berarti lebih kecil dari 0,05 yang dengan demikian H0 ditolak dan Ha diterima. Hasil uji koefisiensi determinasi dengan nilai R2 sebesar 0,466 yang artinya bahwa pengaruh variabel X terhadap variabel Y sebesar 46,6% sedangkan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain.

Item Type: Thesis (undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorABDURRAHMAN, ABDURRAHMANnidn0804116101
Thesis advisorNURUL, HIDAYATI INDRA NINGSIHnidn0806039101
Uncontrolled Keywords: Non Performing Loan, Return On Assets, Profitabilitas
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 332 Ekonomi Keuangan
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Bisnis > Laporan Tugas Akhir
Depositing User: Ridwan Ridwan
Date Deposited: 12 Mar 2020 03:36
Last Modified: 16 Jun 2021 03:13
URI: http://repository.ummat.ac.id/id/eprint/863

Actions (login required)

View Item View Item