HAERUNLINA, HAERUNLINA (2020) FAKTOR-FAKTOR HARGA, LOKASI DAN KUALITAS BANGUNAN YANG MEMPENGARUHI KEPUTUSAN KONSUMEN DALAM MEMBELI RUMAH PADA PT. ANGRAH ALAM PROPERTI (Studi Kasus Perumahan Muhajirin Asri). undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Mataram.
Text
CAVER-BAB 1.pdf Download (1MB) |
|
Text
bab iv.pdf Restricted to Registered users only Download (700kB) | Request a copy |
|
Text
BAB 5-LAMPIRAN.pdf Download (3MB) |
Abstract
Penelitian dengan judul “Faktor-Faktor Harga, Lokasi dan Kualitas Bangunan yang Mempengaruhi Keputusan Konsumen dalam Membeli Rumah” telah dilaksanakan sebagai studi kasus di Perumahan Muhajirin Asri. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk: 1) mengetahui pengaruh harga terhadap keputusan konsumen dalam membeli rumah di Perumahan Muhajirin Asri; 2) mengetahui pengaruh lokasi terhadap keputusan konsumen dalam membeli rumah di Perumahan Muhajirin Asri; 3) mengetahui pengaruh kualitas bangunan terhadap keputusan konsumen dalam membeli rumah di Perumahan Muhajirin Asri; dan 4) mengetahui pengaruh harga, lokasi dan kualitas bangunan secara bersama-sama terhadap keputusan konsumen dalam membeli rumah di Perumahan Muhajirin Asri. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Populasi penelitian meliputi masyarakat yang membeli rumah di Perumahan Muhajirin Asri sebanyak 128 orang. Sampelnya sebanyak 57 orang yang dipilih dengan teknik random sampling. Data dikumpulkan melalui kuesioner, wawancara, dan observasi. Data dianalisis dengan metode statistik menggunakan analisis regresi linear berganda dengan program SPSS versi 20, dengan pengujian hipotesis uji F dan Uji T serta koefisien determinasi. Berdasarkan analisis yang telah dilakukan dapat ditarik beberapa kesimpulansebagaiberikut: Penelitian ini memenuhi syarat validitas, reliabilitas, serta bebas dari heteroskedastisitas, multikolinearitas dan telah lolos uji normalitas. Pengujian hipotesis dengan menggunakan uji F menunjukkan signifikan< 0,05. Hal ini berarti variable harga, lokasi dan kualitas bangunan secara bersama-sama berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian sedangkan uji T menunjukkan bahwa variable harga, lokasi, dan kualitas bangunan yang diteliti secara signifikan mempengaruhi keputusan pembelian. Sedangkan koefisien determinasi diperoleh dari nilai Adjusted R² 33,9%. Artinya, variable keputusan pembelian dapat dijelaskan oleh adanya variable harga, lokasi dan kualitas bangunan.
Item Type: | Thesis (undergraduate) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
|||||||||
Uncontrolled Keywords: | Harga, Lokasi, Kualitas Bangunan Dan Keputusan Pembelian. | |||||||||
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 330 Ekonomi | |||||||||
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Bisnis > Laporan Tugas Akhir | |||||||||
Depositing User: | Wahyuni Wahyuni | |||||||||
Date Deposited: | 07 Mar 2020 03:08 | |||||||||
Last Modified: | 14 Jun 2021 03:49 | |||||||||
URI: | http://repository.ummat.ac.id/id/eprint/797 |
Actions (login required)
View Item |