ANALISIS PENGARUH PERKEMBANGAN INDUSTRI KREATIF SEKTOR KERAJINAN TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI WILAYAH DI KABUPATEN LOMBOK TENGAH

NILA, LESTARI ASPARINI (2023) ANALISIS PENGARUH PERKEMBANGAN INDUSTRI KREATIF SEKTOR KERAJINAN TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI WILAYAH DI KABUPATEN LOMBOK TENGAH. undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Mataram.

[img] Text
COVER-BAB III.pdf

Download (2MB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text
BAB V-LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)
[img] Text (similarity cehck)
CEK PLAGIASI_NILA LESTARI.docx.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Industri kreatif cukup mendapat perhatian karena dianggap mampu memberikan berkontribusi terhadap pendapatan nasional maupun daerah yang berpotensi meningkatkan pertumbuhan ekonomi. Kabupaten Lombok Tengah merupakan satu-satunya kabupaten di Provinsi Nusa Tenggara Barat yang telah mengikuti program Penilaian Mandiri Kabupaten/Kota Kreatif Indonesia (PMK3I) oleh Kemenparekraf. Hasil dari program PMK3I tersebut adalah subsektor kerajinan (kriya) terpilih menjadi subsektor ekonomi kreatif unggulan daerah Kabupaten Lombok Tengah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh perkembangan industri kreatif sektor kerajinan yang dilihat melalui jumlah unit usaha, tenaga kerja, nilai produksi dan nilai investasi terhadap pertumbuhan ekonomi wilayah di Kabupaten Lombok Tengah. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan teknik analisis uji asumsi klasik dan regresi linear berganda. Berdasarkan hasil uji asumsi klasik didapatkan bahwa hanya variabel tenaga kerja, nilai produksi dan nilai investasi yang memenuhi syarat untuk digunakan pada analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perkembangan industri kreatif kerajinan yang dilihat melalui variabel tenaga kerja, nilai produksi dan nilai investasi secara simultan/bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi wilayah di Kabupaten Lombok Tengah. Adapun jika diuji secara parsial/individual maka variabel nilai produksi dan nilai investasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi wilayah di Kabupaten Lombok Tengah, sedangkan variabel tenaga kerja tidak berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi wilayah di Kabupaten Lombok Tengah.

Item Type: Thesis (undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorBAIQ, HARLY WIDAYANTInidn0802078401
Thesis advisorFARIZ, PRIMADI HIRSANnidn0804118001
Uncontrolled Keywords: Industri Kreatif, Kerajinan, Pengaruh, Pertumbuhan Ekonomi
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 629 Lain-lain Cabang Teknik
Divisions: Fakultas Teknik > Perencanaan Wilayah Dan Kota > Laporan Tugas Akhir
Depositing User: Nila Lestari Asparini
Date Deposited: 30 Jan 2023 02:22
Last Modified: 30 Jan 2023 04:09
URI: http://repository.ummat.ac.id/id/eprint/6484

Actions (login required)

View Item View Item