Aden, Setiawan (2022) PERAN SERIKAT PEKERJA NASIONAL DALAM MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN PEKERJA/BURUH MENURUT UNDANG- UNDANG NOMOR 21 TAHUN 2000 TENTANG SERIKAT PEKERJA/SERIKAT BURUH (Studi di Serikat Pekerja Nasional Nusa Tenggara Barat). undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Mataram.
Text
COVER-BAB III_ADEN SETIAWAN_NIM 617110003_ILMU HUKUM.pdf Download (2MB) |
|
Text
BAB IV_ADEN SETIAWAN_NIM 617110003_ILMU HUKUM.pdf Restricted to Registered users only Download (323kB) | Request a copy |
|
Text
BAB V-LAMPIRAN_ADEN SETIAWAN_NIM 617110003_ILMU HUKUM.pdf Download (185kB) |
|
Text (similarity check)
37%PERAN_SERIKAT_PEKERJA_NASIONAL_DALAM_MENINGKATKAN_.pdf Restricted to Repository staff only Download (8MB) | Request a copy |
Abstract
Serikat pekerja/serikat buruh adalah organisasi yang dibentuk dari, oleh, dan untuk pekerja/buruh baik di perusahaan maupun diluar perusahaan, yang bersifat bebas, terbuka, mandiri, demokratis, dan bertanggung jawab guna memperjuangkan, membela serta melindungi hak dan kepentingan pekerja/buruh. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Peran Serikat Pekerja Nasional dalam meningkatkan kesejahteraan pekerja/ buruh Menurut Undang-Undang Nomor 21 Tahun 2000 Tentang Serikat Pekerja/Serikat Buruh dan untuk mengetahui efektifitas pelaksanaan peran serikat pekerja nasional di Nusa Tenggara Barat (NTB) dalam meningkatkan kesejahteraan pekerja/ buruh. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian normatif empiris dengan metode pengumpulan data yaitu wawancara dan dokumentasi. Sedangkan tehnik analisis bahan hukum yaitu deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Peran serikat pekerja nasional dalam meningkatkan kesejahteraan pekerja/ buruh Menurut Undang-Undang Nomor 21 Tahun 2000 Tentang Serikat Pekerja/Serikat diantaranya Adalah sebagai pembuat perjanjian kerja bersama dengan pengusaha, Sebagai wakil pekerja/buruh dalam lembaga kerja sama di bidang ketenagakerjaan, Sebagai sarana penyalur aspirasi dalam memperjuangkan hak dan kepentingan pekerja, Sebagai sarana menciptakan hubungan industrial yang harmonis, dan berkeadilan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Efektifitas pelaksanaan peran Serikat Pekerja Nasional di Nusa Tenggara Barat (NTB) dalam meningkatkan kesejahteraan pekerja/buruh adalah memberikan perlindungan dan pembelaan terhadap hak-hak pekerja serta meningkatkan kesejahteraan yang layak. Adanya serikat pekerja ini sangat bermanfaat bagi pekerja, karena serikat pekerja selalu berusaha memberikan perlindungan terhadap pekerja.
Item Type: | Thesis (undergraduate) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
|||||||||
Uncontrolled Keywords: | Serikat Pekerja Nasional, Meningkatkan Kesejahteraan Pekerja/Buruh | |||||||||
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 346 Hukum Privat, Hukum Perdata | |||||||||
Divisions: | Fakultas Hukum > Ilmu Hukum > Laporan Tugas Akhir | |||||||||
Depositing User: | ADEN SETIAWAN | |||||||||
Date Deposited: | 10 Mar 2022 04:04 | |||||||||
Last Modified: | 10 Mar 2022 04:04 | |||||||||
URI: | http://repository.ummat.ac.id/id/eprint/4518 |
Actions (login required)
View Item |