ANALISIS KERJA MESIN PENGIRIS BAWANG MERAH DENGAN PENGGERAK MOTOR LISTRIK 0,25 HP

MUHAMMAD, IKBAL (2020) ANALISIS KERJA MESIN PENGIRIS BAWANG MERAH DENGAN PENGGERAK MOTOR LISTRIK 0,25 HP. undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Mataram.

[img] Text
COVER - BAB III.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (341kB) | Request a copy
[img] Text
BAB V - LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)

Abstract

Bawang merah merupakan tanaman rendah yang tumbuh tegak dengan tinggi dapat mencapai 15-50 cm. Dalam pengolahan hasil pertanian, banyak permesinan yang digunakan, diantaranya adalah mesin pengiris bawang merah. Cara kerja mesin pengiris bawang merah ini yaitu rotor berpisau yang berputar sebagai pemotong bawang dengan penggerak motor listrik sebesar 0,25 HP. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui lama waktu pengirisan bawang merah, kualitas hasil irisan bawang merah, dan besar kapasitas kerja mesin. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimental dengan melakukan percobaan secara langsung di laboratorium Teknik Pertanian Fakultas Pertanian, Universitas Muhammadiyah Mataram. Parameter yang diteliti pada penelitian ini yaitu mengukur lama waktu pengirisan, efisiensi kerja mesin, kualitas hasil irisan, dan besar kapasitas kerja mesin. Hasil analisis kerja mesin pengiris bawang merah dengan penggerak motor listrik 0,25 hp berpengaruh secara nyata pada waktu tetapi tidak berpengaruh secara nyata pada efisiensi kerja mesin, kualitas irisan, dan kapasitas kerja mesin sehingga tidak perlu dilakukan uji lanjut. Waktu yang digunakan untuk proses pengirisan bawang merah tertinggi pada perlakuan P3 sebesar 3,12 menit, efisiensi kerja mesin tertinggi pada perlakuan P3 sebesar 97,67%, kualitas irisan bawang merah tertinggi pada perlakuan P3 sebesar 1,40 mm, dan kapasitas kerja mesin tertinggi pada perlakuan P3 sebesar 8,15 kg/jam. Kata Kunci: Mesin Pengiris, Motor Listrik 0,25 HP, Bawang Merah 1. Muhammad Ikbal 2. Ir. Suwati, M.MA 3. Karyanik, S.T., M.T

Item Type: Thesis (undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
ReviewerSUWATI, SUWATINIDN0823075801
ReviewerKARYANIK, KARYANIKNIDN0731128602
Uncontrolled Keywords: Mesin Pengiris, Motor Listrik 0,25 HP, Bawang Merah
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 631 Teknik Khusus tentang Pertanian
Divisions: Fakultas Pertanian > Teknik Pertanian
Depositing User: Muhammad Soadikin
Date Deposited: 05 Oct 2020 04:30
Last Modified: 05 Oct 2020 04:30
URI: http://repository.ummat.ac.id/id/eprint/1513

Actions (login required)

View Item View Item