AGUS, FAISAL (2020) VARIASI LEKSIKAL PADA BAHASA BIMA DIALEK SAMBORI DAN DONGGO: KAJIAN DIALEKTOLOGI DIAKRONIS. undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Mataram.
Text
COVER-BAB III SKRIPSI AGUS FAISAL NIM 11411A0120.pdf Download (2MB) |
|
Text
BAB IV SKRIPSI AGUS FAISAL NIM 11411A0120.pdf Restricted to Registered users only Download (588kB) | Request a copy |
|
Text
BAB V-LAMPIRAN SKRIPSI AGUS FAISAL NIM 11411A0120.pdf Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis variasi leksikal yang terjadi di Kecamatan Lambitu dan Kecamatan Donggo Kabupaten Bima, serta status variasi leksikal tersebut berdasarkan analisis dialektometri. Hasil dari penelitian ini diaharapkan dapat menjadi acuan bagi peneliti lain dalam melakukan penelitian tentang dialektologi khususnya tentang variasi leksikal Bahasa Bima Dialek Sambori (DS) dan Dialek Donggo (DD). Objek dalam penelitian ini adalah tuturan masyarakat desa Sambori dan desa Donggo. Informan dalam penelitian ini adalah masyarakat desa Sambori dan desa Donggo yang berumur 25 hingga 65 tahun yang berjumlah 4 orang. Adapun metode yang digunakan peneliti dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif dengan teknik cakap semuka, pencatatan dan perekaman. Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa Variasi Leksikal Bahasa Bima Dialek Sambori (DS) Kecamatan Lambitu dan Dialek Donggo (DD) Kecamatan Donggo Kabupaten Bima terdapat 22 kata yang memiliki variasi leksikal seperti pada kata [lima] dialek sambori (DS) sedangkan kata [rima] merupakan dialek Donggo (DD). Perubahan bunyi bahasa yang di temukan dalam dialek Sambori dan dialek Donggo terletak pada bunyi [l] [r] dari 200 kosa kata swadesh yang digunakan di dua desa titik pengamatan, kata yang diteliti tersebut dideskripsikan untuk membatasi daerah-daerah yang menggunakan kata yang sama dari daerah yang menggunakan kata yang berbeda. Kata kunci: Variasi Leksikal, Dialek, Bahasa Bima
Item Type: | Thesis (undergraduate) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
|||||||||
Uncontrolled Keywords: | Variasi Leksikal, Dialek, Bahasa Bima | |||||||||
Subjects: | Local Content 400 Bahasa > 415 Tata Bahasa, Kalimat, Sintaksis, Kata |
|||||||||
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa Dan Sastra Indonesia | |||||||||
Depositing User: | Bahaudin Bahaudin | |||||||||
Date Deposited: | 22 Sep 2020 03:12 | |||||||||
Last Modified: | 27 Oct 2023 02:03 | |||||||||
URI: | http://repository.ummat.ac.id/id/eprint/1365 |
Actions (login required)
View Item |