RIRIN, NANDA HALWA (2024) ANALISIS KEMAMPUAN PEDAGOGIK GURU DALAM PENERAPAN KURIKULUM MERDEKA DI SDN 3 MIDANG. undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Mataram.
Text
COVER,ABSTRAK,BAB I DAN BAB V.pdf Download (5MB) |
|
Text
COVER-DAFTAR PUSTAKA.pdf Restricted to Repository staff only Download (6MB) | Request a copy |
|
Text
SIMILARITY CHECK.pdf Restricted to Repository staff only Download (753kB) | Request a copy |
Abstract
Kompetensi pedagogik adalah kemampuan mengolah pembelajaran peserta didik yang meliputi pemahaman terhadap peserta didik, perancangan, pelaksanaan pembelajaran, evaluasi hasil belajar dan pengembangan peserta didik dalam berbagai potensi yang dimilikinya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan pedagogik guru dalam menghadapi Kurikulum Merdeka di SDN 3 Midang. Dengan menggunakan metode kualitatif deskriptif. Dengan mewawancarai pihak sekolah, melakukan observasi, dan pengisian angket. Berdasarkan hasil penelitian di SDN 3 Midang, bahwa guru harus memiliki kemampuan yang baik untuk memberikan yang terbaik terhadap peserta didik. Untuk mengetahui kemampuan pedagogik guru dalam mempersiapkan diri dalam menghadapi Kurikulum Merdeka. Guru melakukan Pelatihan untuk implementasi kurikulum merdeka. Selain itu, kendala yang dalam menghadapi kurikulum merdeka yakni, belum terlaksana p5 dengan sempurna, dan guru harus lebih memahami teknologi. Adapun untuk mengatasi dengan melakukan rapat bersama pihak sekolah, melakukan refleksi, melakukan pelatihan. Berdasarkan hasil penelitian terkait analisis kemampuan pedagogik guru dalam menghadapi kurikulum Merdeka. disimpulkan bahwa Kemampuan pedagogik guru yakni, guru bisa melakukan proses pembelajaran dengan efektif. Guru juga menciptakan model yang menarik. Guru mampu berkreativitas dalam menerapkan kurikulum ini. Dengan kurikulum ini guru lebih aktif dan mandiri , dalam menyusun modul ajar. Tidak lagi harus mengikuti satu buku, namun memiliki banyak referensi dari berbagai sumber. Yakni sumber internet, buku, teknologi, dan lingkungan sekitar. Pada kurikulum Merdeka siswa yang lebih dituntut aktif, mandiri, dan inovatif dalam proses pembelajaran. guru lebih aktif dalam menghadapi siswa yang belajar mandiri dan kreatif. Kemampuan pedagogik guru sangat terlihat efektif dalam kurikulum merdeka ini. Karena guru sudah mampu membuktikan kemampuan dalam menciptakan pembelajaran kreatif, dan inovatif.
Item Type: | Thesis (undergraduate) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
|||||||||
Uncontrolled Keywords: | Kurikulum Merdeka, Kemampuan Pedagogik | |||||||||
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan | |||||||||
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) > Laporan Tugas Akhir | |||||||||
Depositing User: | Ririn Nanda Halwa | |||||||||
Date Deposited: | 25 Sep 2024 01:47 | |||||||||
Last Modified: | 25 Sep 2024 01:47 | |||||||||
URI: | http://repository.ummat.ac.id/id/eprint/10344 |
Actions (login required)
View Item |