ANALISIS DAMPAK KEBERADAAN KOLAM RETENSI TERHADAP KEHIDUPAN SOSIAL MASYARAKAT (Studi Kasus : Keberadaan Kolam Retensi Kelurahan Turida)

AVIF, MUZAKIR (2020) ANALISIS DAMPAK KEBERADAAN KOLAM RETENSI TERHADAP KEHIDUPAN SOSIAL MASYARAKAT (Studi Kasus : Keberadaan Kolam Retensi Kelurahan Turida). undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Mataram.

[img] Text
1. AVIF MUZAKIR- Cover -BAB 3.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2. AVIF MUZAKIR- BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB) | Request a copy
[img] Text
3. AVIF MUZAKIR- BAB 5 - Lampiran.pdf

Download (1MB)

Abstract

Kerusakan lingkungan merupakan suatu permasalahan yang sangat akrab dijumpai pada wilayah perkotaan. Hal ini diakibatkan oleh pesatnya pembangunan di wilayah perkotaan yang tidak memperhatikan daya dukung lingkungan. Sehingga pada musim penghujan sering kali terjadi banjir di wilayah kota. Banjir yang terjadi pada wilayah perkotaan disebabkan oleh penyalahgunaan lahan yang seharusnya berfungsi sebagai daerah resapan air dan ruang terbuka hijau. Lahan yang semula memiliki daya resapan air besar karena masih dalam kondisi alami menjadi lahan masiv yang berdaya resap air relatif sangat kecil setelah banyaknya pembangunan. Paradigma baru dalam pengendalian banjir adalah melakukan suatu upaya untuk menahan air selamamungkin di suatu tempat tanpa menyebabkan gangguan. Hal ini bukan saja sebagai upaya mengendalikan datangnya banjir tetapi juga sebagai upaya konservasi. Kolam Retensi ternyata menjadi jawaban bagi kebutuhan tersebut. Namun dibalik solusi yang disediakan ternyata keberadaan kolam retensi menimbulkan dampak soasial yang besar pada kelangsungan hidup masyarakat disekitarnya. Maka dilakukannya pengamatan dampak sosial dengan dengan observasi dan survey, dianalisis melalui Analisis Regresi Linier berganda menggunakan aplikasi SPSS 16.0. Dari hasil observasi dan Analisis Dampak Sosial yang telah dilakukan pengolah data menggunakan metode Statistik Regresi Linier berganda dari ke empat variabel yang diperediksi. Hasil data penelitian yang diperoleh menunjukkan bahwa masyarakat sekitar kolam retensi semakin aktif bersinergi dalam menjaga lingkungan, serta meningkatkan pertumbuhan perekonomian masyarakat. Dapat dilihat dari hasil perhitungan Analisis Regresi Linier berganda Interaksi Sosial Mayarakat nilai t= 4.415, Mata pencaharian masyarakat dengan nilai t= 3.675. Hasil uji F menunjukan F-hitung 0,000 sehingga kurang dari tingkat signifikansi 5% yang berarti seluruh variabel secara bersama-sama mempengaruhi keberadaaan Kolam Retensi.

Item Type: Thesis (undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorFARIZ, PRIMADI HIRSANnidn0804118001
Thesis advisorFEBRITA, SUSHANTInidn0804028501
Uncontrolled Keywords: Perubahan sosial masyarakat, Uji Regresi
Subjects: 700 Kesenian, Hiburan, dan Olahraga > 711 Perencanaan Wilayah Perkotaan dan Pertamanan
Divisions: Fakultas Teknik > Perencanaan Wilayah Dan Kota > Laporan Tugas Akhir
Depositing User: Iskandar Iskandar
Date Deposited: 26 Sep 2020 02:11
Last Modified: 21 Jul 2021 05:00
URI: http://repository.ummat.ac.id/id/eprint/1502

Actions (login required)

View Item View Item